Minggu, 25 Desember 2011

Fabregas Buka Peluang Kembali ke Arsenal

Cesc Fabregas - Barcelona
Cesc Fabregas menegaskan bahwa ia memiliki keinginan suatu saat nanti untuk kembali ke Arsenal, tapi tidak untuk saat ini.

Gelandang berusia 24 tahun itu kini tengah bersinar kembali bersama Barcelona sejak ia didatangkan musim panas lalu dari Arsenal. Cesc subur bersama klub barunya ini. Sebelas gol sudah ia hasilkan di klub asuhan Josep Guardiola tersebut dan menjadi top skor kedua Barcelona setelah Lionel Messi. Sebuah hal yang berbeda dengan musimnya bersama The Gunners tahun lalu.

Cesc sendiri mengakui tidak menutup kemungkinan baginya untuk kembali ke Emirates Stadium lagi. Namun jika memang Barca sudah tidak membutuhkannya lagi. Ia pun juga menolak anggapan kalau dirinya akan kembali ke Inggris dalam waktu dekat ini, apalagi dalam bursa transfer Januari.

"Jangan keluarkan anggapan itu sekarang ini," kata Cesc seperti yang dilansir Calciomercato.

"Arsenal selalu dihatiku. Saat aku meninggalkannya, aku menangis. Itulah kenapa aku akan kembali ke sana suatu hari nanti," tandas gelandang yang merupakan alumni akademi Barcelona ini.

Kamis, 24 November 2011

Terpilih, Skuad Timnas Lawan Beckham Cs

Timnas saat latihan
Dari 21 pemain yang dipanggil, 11 di antaranya berasal dari Timnas SEA Games Indonesia. 

Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Los Angeles Galaxy dalam Laga Bintang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Rabu 30 November 2011. Ada 21 pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Garuda.

Dari 21 pemain yang dipanggil, 11 di antaranya berasal dari Timnas SEA Games Indonesia. Adapun sisa 10 pemain berasal dari timnas senior Indonesia. Tim ini nantinya akan dilatih coach Rahmad Darmawan yang sukses menyumbangkan medali perak di SEA Games lalu.

Yang menarik, dua pemain baru naturalisasi asal Pelita Jaya, yakni Greg Nwonkolo dan Victor Igbonefo, juga dipanggil dalam laga ini.

Beckham dan rekan-rekannya sendiri rencananya akan mendarat di Jakarta pada Senin 28 November 2011. Kedatangan mereka dipromotori oleh Mahaka Sports dan Brown Sports Management.

Selain melawan timnas, LA Galaxy juga akan mengadakan coaching clinic dan meet and greet selama kunjungannya di Indonesia.

Berikut daftar pemain timnas Indonesia lawan Galaxy seperti rilis yang diterima VIVAnews.com.
Pelatih: Rahmat Darmawan

Dari Timnas U-23: Kurnia Meiga, Andritany Adhriyasa, Diego Michiels, Abdul Rahman, Hasim Kipuw, Mahadirga Lasut, Egi Melgiansyah, Okto Maniani, Andik Vermansyah, Patrich Wanggai, Titus Bonai

Timnas Senior: Firman Utina, Ahmad Bustomi, M. Ridwan, Cristian Gonzales, Boaz Salossa, Hamka Hamzah, Bambang Pamungkas, Greg Nwonkolo, Victor Igbonefo, Zulkifli.

Rabu, 26 Oktober 2011

Liga Prima Indonesia 2011/12 Diikuti 18 Klub

Liga Prima Indonesia
Empat klub menyatakan kesiapannya secara lisan, dan belum melengkapi formulir keikutsertaan.

CEO PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) Widjajanto mengungkapkan, 18 dari 24 klub sudah menyatakan keikutsertaan mereka di kompetisi Liga Prima Indonesia (IPL) musim 2011/12.

Dalam keterangannya kepada wartawan di sekretariat PSSI, Rabu (26/10) malam WIB, Widjajanto mengatakan, kompetisi IPL 2011/12 tetap akan berjalan, sekalipun mengalami pengurangan jumlah peserta.

“Hingga batas akhir pada pukul 19.00 WIB, sudah 18 klub yang menyatakan ikut Indonesia Premier League,” ujar Widjajanto.

Ditambahkan, dari ke-18 klub itu, Persiwa Wamena, Mitra Kukar, Sriwijaya FC, dan Persipura Jayapura sudah menyampaikannya secara lisan. Tiga nama pertama belum melengkapi dokumen keikutsertaan, seperti pendaftaran (LP-1) dan daftar nama pemain, pelatih, serta lain sebagainya (LP-2).

“Persiwa, Mitra dan Sriwijaya belum melengkapi LP-1 dan LP-2. Tapi kami sudah hubungi ketua umum dan direktur utama mereka, dan mereka menyatakan ikut. Sedangkan Persipura, kami sudah menghubungi ketua umumnya yang juga wali kota Jayapura, dan beliau secara lisan menyatakan ikut,” turut Widjajanto.

“Kami memberikan batas waktu hingga besok (Kamis, 27/10) pukul 16.00 WIB. Jika lewat batas waktu itu, maka mereka dianggap tidak ikut.”

Dengan adanya perubahan ini, maka PT LPIS akan menyusun ulang jadwal kompetisi. Namun, liga tetap digulirkan mulai 226 November. Widjajanto menyatakan, dalam satu pekan, jadwal kompetisi sudah bisa disebar kepada klub peserta.

Mengenai keenam klub yang tidak mengikuti kompetisi, Widjajanto menyatakan, hal itu tidak berada dalam wewenangnya. PT LPIS menyerahkan sepenuhnya kepada PSSI dalam menyelesaikan permasalahan tersebut.

Keenam klub yang tidak menyatakan ikut adalah Persisam Samarinda, Persiba Balikpapan, Persela Lamongan, Pelita Jaya Karawang, Deltras Sidoarjo, dan PSPS Pekanbaru.

Berikut Daftar Peserta IPL 2011/12:
Persiraja Banda Aceh
PSMS Medan
Semen Padang
Persib Bandung
Persija Jakarta
Persijap Jepara
Persiba Bantul
Persibo Bojonegoro
Persebaya Surabaya
Persema Malang
Arema Indonesia
PSM Makassar
Bontang FC
Persidafon Dafonsoro
Persipura Jayapura (*)
Persiwa Wamena (**)
Mitra Kukar (**)
Sriwijaya FC (**)

Keterangan:
(*) Dalam proses klarifikasi kepada ketua umum Persipura (Wali kota Jayapura).
(**) Ada dokumen yang harus dilengkapi hingga Kamis 27 Oktober 2011 pukul 16.00 WIB.

Senin, 24 Oktober 2011

Empat Tim Siap Perebutkan SCTV Cup

Stadion Manahan Solo menjadi tuan rumah turnamen SCTV Cup.
Kompetisi ini diikuti Persipura, Pelita, Persisam, dan Persela.

Turnamen bertajuk SCTV Cup siap dihelat di Stadion Manahan Kota Solo mulai selasa (25/10) besok. Turnamen yang digelar dalam rangka ulang tahun Persis Solo yang ke-88 akan diikuti empat tim papan atas Indonesia.

Empat tim tersebut adalah, juara Superliga Indonesia musim lalu Persipura Jayapura, Pelita Jaya, Persisam Samarinda, dan Persela Lamongan.

Sementara Itu, hingga Senin (24/10) sore, menurut panitia turnamen SCTV Cup, baru dua tim yang telah datang di Kota Solo, yaitu Pelita Jaya dan Persisam Samarinda, sementara Persela baru akan berangkat Senin malam dan Persipura masih terganggu karena delay pesawat.

Dalam Jumpa Pers yang diadakan panitia pada Senin siang yang dihadiri oleh ofisial dari Persela, Persisam, dan Pelita Jaya, para ofisial mengakui tim mereka siap bertanding dalam turnamen ini.

Manajer Persela Agus Setiawan mengungkapkan, kompetisi ini sebagai uji coba anak asuhnya. “Semua pemain sudah kami bawa, hanya Yongki yang masih ikut timnas U-23,” Ungkap Agus pada wartawan.

Sementara itu, asisten pelatih Pelita Made Pasek Wijaya menyatakan, "Kami membawa banyak pemain termasuk pemain naturalisasi, akan tetapi Joko Sasongko dan Egi Melgiansyah tidak bisa ikut karena mengikuti timnas U-23”.

Sementara Persela yang diwakili sekretaris Muji Santoso mengungkapkan timnya siap bertanding meski baru berangkat Senin malam. “ini adalah ajang uji coba dan sebagai tolak ukur kualitas kami,” ungkap Muji.

Turnamen yang digelar oleh stasiun TV swasta ini akan memperebutkan hadiah bernilai ratusan juta rupiah dengan format pertandingan saling bertemu antartim.

Javier Zanetti Optimistis Inter Bisa Sukses

Kapten Internazionale Milan, Javier Zanetti
Optimisme kapten Inter itu untuk meraih sukses tak luntur meski performa tim masih angin-anginan.
nter boleh saja menang dari Chievo, tapi secara performa belum cukup meyakinkan. Buktinya adalah hanya satu gol tercipta untuk menentukan kemenangan tuan rumah di Giuseppe Meazza akhir pekan lalu.

Namun begitu hasil tersebut, dan performa Inter belakangan ini, tidak membuat optimisme Javier Zanetti melihat timnya sukses luntur.

"Tim ini mampu membuat hal besar, dan kami memikirkan hal ini di setiap laga," tukas il capitano Nerazurri itu.

"Kami masih terus memperbaiki doliditas kami, dan kami harus mencegah tim lawan membuat kerusakan," lanjutnya kepada Sky Italia.

Inter saat ini masih berada di peringkat 16 dengan tujuh angka dari tujuh pertandingan Serie A Italia.

Alex Ferguson: Bangkit? Itu Pasti

Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson
Manajer Manchester United itu menjamin skuadnya tak akan terus-terusan terpukul atas kekalahan telak di akhir pekan.

Manchester United boleh saja kalah telak dari Manchester City di akhir pekan, tapi bukan berarti kekalahan itu membuat tim terus-terusan terpuruk.

Hal itu ditegaskan Sir Alex Ferguson sehari setelah timnya dipermak 6-1 oleh rival sekota mereka di Old Trafford.

"Anda harus pulih. Sejarah United adalah cerita lain dan kami pasti bangkit," tegas gaffer United itu kepada The Sun.

Fergie, sapaan akrab Ferguson, juga menerangkan jika pada putaran kedua Liga Primer Inggris mendatang, timnya akan tampil jauh lebih baik lagi.

"Kami akan kembali bersaing. Pada Januari, kami akan baik-baik saja. Kami biasanya akan menunjukkan penampilan terbaik di paruh kedua musim dan hal itu harus dibuktikan."

"Kami pasti akan bangkit, tak diragukan lagi," tandasnya.

United kini tertinggal lima angka dari Citizen di papan klasemen Liga Primer.

Minggu, 23 Oktober 2011

Menanti Gol Salto Rooney

Salah satu aksi Wayne Rooney
Gol salto Rooney mengantarkan kemenangan 2-1 MU, pada Ferbruari 2011.

Perhatian seluruh pecinta sepakbola di dunia dipastikan mengarah pada big match Premier League, antara Manchester United versus Manchester City nanti malam. Yang menarik dinantikan, akankah bomber MU Wayne Rooney kembali mencetak gol salto ke gawang ManCity, yang dikawal Joe Hart?

Tentunya belum hilang dari ingatan, kala Rooney mempersembahkan gol cantik ke gawang ManCity saat pertemuan kedua tim di musim 2010-11, pada 12 Februari 2011.

Kala itu, setelah menerima umpan matang Luis Nani dari sayap kanan, bomber internasional Inggris tersebut dengan bebas melayangkan tendangan salto kaki kanannya ke sudut kiri gawang ManCity.

Aksi Rooney di menit 78 tersebut sukses mengantarkan kemenangan 2-1 MU di Old Trafford. Gol pembuka tim besutan Sir Alex Ferguson dicetak Nani di menit 41, sebelum gelandang ManCity, David Silva sempat menyamakan kedudukan di menit 65.

Pertemuan pertama MU dan ManCity di musim ini siap tersaji di Old Trafford, Minggu 23 Oktober 2011, dan kick-off dijadwalkan pukul 19.30 WIB. Seluruh pendukung setia pasukan Red Devils --julukan MU-- tentunya sangat menantikan aksi Rooney seperti delapan bulan lalu.

Berdasarkan catatan 10 pertemuan terakhir kedua tim, MU mendominasi dengan tujuh kemenangan, ManCity baru membukukan dua kemenangan dan satu laga berakhir imbang. Sepanjang ditangani Roberto Mancini sejak 2009, ManCity bahkan belum pernah sukses menaklukkan MU.

Namun, optimisme armada The Citizens julukan ManCity tak layak dipandang sebelah mata. Terlebih saat ini, ManCity menguasai puncak klasemen Premier League dan unggul dua poin dari MU, yang menempati peringkat kedua.